3 Metode Ala Helmi Hasan Untuk Satpol PP

Bengkulu,rekamjejaknews.com – Walikota Bengkulu Helmi Hasan menitipkan pesan kepada Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dalam menjalankan tupoksinya sebagai penegakkan perda dan menyelenggarakan ketertiban umum serta ketenteraman masyarakat dan juga perlindungan masyarakat.

Helmi ingin Satpol saat menjalankan tugasnya tak menggunakan kekerasan dan hal negatif lainnya. Ia ingin 3 metode harus dilakukan Satpol PP yakni cintai, sayangi dan tolong.

“Kalau ada pelanggaran-pelanggaran, mari kita sampaikan dengan kasih sayang, kita minta suruh mundur sedikit sehingga kemudian tidak ada keributan saat menertibkan pedagang yang terpaksa berjualan ditempat-tempat yang dilarang,” kata Helmi, Rabu (22/12/2021).

Selain hal itu, Helmi juga meminta satpol untuk mengalakkan gerakan sedekah nasi bungkus, terutama ketika bertugas di pasar.

“Kita ada program gerakan nasi bungkus, maka nanti kita perintahkan di titik-titik mana satpol PP datang  memberikan nasi bungkus. Mungkin ada orang-orang yang sedang meminta-minta di satu tempat, datang kemudian sampaikan salam dan berikan nasi bungkus. Ada juga orang yang sedang berjualan, mungkin belum laku jualannya maka datangi sampaikan nasi bungkusnya,” ungkapnya. (**)